Dalam sepekan terakhir, publik sepakbola dunia tengah digemparkan dengan pernyataan Ronaldo yang mengaku sedih. Hingga kini, alasan utama Ronaldo bersedih masih menjadi misteri.
Namun, menurut sejumlah sumber terdekat klub, Ronaldo bersedih karena tidak mencapai kesepakatan dengan kubu Madrid, terkait permintaannya naik gaji, menyusul peningkatan biaya pajak yang harus ditanggungnya selama merumput di Spanyol.
Sebelum masalah ini muncul, kubu City kabarnya sudah menyatakan minatnya meminang sang megabintang. Bahkan, klub jawara Premier League ini sudah mengajukan tawaran sebesar 200 juta euro atau setara Rp2,5 triliun yang sayangnya ditolak kubu El Real.
Namun kini, menyusul ketidakharmonisan yang terjadi antara Mou dan Madrid, City siap kembali mencoba peruntungannya. Pemilik klub Sheik Mansour Bin Zayed Al Nahyan, kabarnya siap memberikan tawaran yang lebih menarik.
Sebagaimana dikutip Tribalfootball, Jumat (7/9/2012), pihak City telah menyiapkan dana 20 juta euro (Rp243 miliar) yang dialokasikan sebagai gaji Ronaldo jika sang pemain bersedia merapat ke City of Manchester Stadium. Jumlah ini diketahui lebih besar dari bayaran yang diterima Ronaldo di Madrid yang berada di kisaran 15 juta euro.
Namun keinginan City dipastikan tidak akan mudah terealisasi. Pasalnya, kubu Madrid pastinya akan mencari cara untuk mempertahankan aset paling berharganya tersebut.
Pelatih Los Blancos, Jose Mourinho bahkan sempat melontarkan intimidasinya dengan mengatakan, “Kami punya potensi dan sejarah untuk mempertahankan pemain terbaik yang kami miliki,” ujarnya.
“Madrid, Barca dan Bayern Munich adalah klub unik yang punya nilai historis tinggi. Anda tidak bisa membeli ini dengan uang. Para pemain terbaik tentunya ingin bermain di ketiga klub ini, klub yang punya lemari penuh dengan trofi dalam 100 tahun terakhir,” pungkasnya mengintimidasi City yang notabene yang tak punya sejarah panjang di kancah sepakbola Eropa dan dunia.
0 komentar:
Posting Komentar